Setelah aku dinyatakan sebagai calon pengganti Sutrisno (Ketua OSIS Masa Bakti 2007/2008), sebelum pelantikan di hari Senin saat itu yaitu hari Minggu, aku bersama peserta LDK lainnya ditugasi untuk membersihkan perlengkapan kemah selama di Gunungsari. Seperti biasa perlengkapan dicuci di Selokan sebelah timur Bendungan Kedungdowo (Kramat). Semua yang sebelumnya mengikuti LDK di Gunungsari hadir untuk bergotongroyong mencuci. Aku datang telat saat itu karena ada urusan saat itu.
Kami dengan cepat membersihkannya. Setelah semuanya selesai semuanya bermain-main dengan air karena telah terlanjur basah. Aku duduk di atas jembatan yang tak berpagar samping dan ketinggiannya sekitar 1,5 meter. Saat itu aku tersenggol oleh teman saya yang sedang bermain-main disampingku. Aku terjatuh dengan tumit terlebih dahulu menyentuh dasar selokan yang terbuat dari beton. Saat itu aku menahan sakit kaki setelah terjatuh.
Sore harinya aku bersama 23 calon pengurus OSIS yang terpilih melakukan gladi bersih. Rasa sakit itu tak terlalu terasa hingga aku sampai dirumah. Sesampainya di Rumah tumit ini terasa begitu sakit. Orang tuaku menyarankan agar tidak masuk sekolah terlebih dahulu. Namun aku harus berangkat karena aku ingin menghadiri pelantikan itu. Kemudian orang tuaku mengundang Mas Gun (Tukang Bengkel Sepeda Motor yang juga ahli memijat) untuk meringankan sakit karna benturan syaraf di tumit kakiku.
Pagi harinya aku mencoba berjalan tegak ala Pasukan Baris Berbaris dengan 23 teman lainnya. Jika dilihat sesaat aku tidak terlihat beda, namun sebenarnya aku berjalan jinjit seperti orang akan melakukan lompatan. Aku berhasil menyelesaikan pelantikan ini dengan memegang bendera OSIS di lambang OSIS di saku kiriku dan bendera Merah Putih di samping kanan atas kepalaku. Dan menandatangani sertijab dengan Sutrisno di hadapan Pak Sugito